Jajaran Sat Lantas Polresta Barelang akan menggelar razia bersandikan Operasi Zebra 2017, untuk menindak pelanggar lalu lintas. Operasi digelar selama dua pekan mulai Rabu 1 sampai dengan 14 - 11 - 2017.
“Operasi Zebra akan digelar secara serentak di seluruh Indonesia sampai 14 November mendatang. Sebelum dilaksanakan, nantinya akan kita buka dengan apel di Mapolresta Barelang,” kata Kasat Lantas Polresta Barelang Kompol I Putu Bayu Pati, Minggu (29/10) siang.
Operasi terpusat yang digelar secara serempak di seluruh Polda ini menyasar pengendara yang tidak taat hukum. Sasaran operasi mulai dari pengemudi motor, mobil pribadi hingga angkutan umum.
“Sasarannya di antaranya muatan berlebihan, melawan arus, Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB), plat motor dan pelanggaran lainnya,” jelasnya.
Dalam operasi ini, pihak kepolisian lebih banyak mengedepankan pola represif atau penilangan terhadap pelanggar. Operasi ini bertujuan untuk meningkatkan kedisplinan masyarakat dalam berlalu lintas.
“Kemudian untuk menekan angka laka lantas. Karena kecelakaan sering diawali dengan pelanggaran lalu lintas,” imbuhnya.
Putu menghimbau kepada kendaraan roda dua untuk melengkapi kaca spion, TNKB harus sesuai dengan cetakan Polri, melengkapi surat seperti SIM dan STNK serta menghidupkan lampu utama baik siang hari maupun pada malam hari.
Sementara untuk kendaaan roda empat, ia meminta kepada pengemudi maupun penumpang agar selalu menggunakan sabuk keselamatan dan melengkapi surat-surat seperti SIM maupun STNK.
“Diimbau kepada seluruh masyarakat untuk mendukung operasi tersebut dengan cara tertib berlalu lintas dan mematuhi peraturan yang berlaku,” imbuh Putu. (cr1)
Copyright ;
Berita; batampos.co.id
Gambar; merdeka.com