KIA Mulai Dibagikan di Anambas

Views Senin, November 20, 2017
Disduk capil Kabupaten Kepulauan Anambas serahkan Kartu Identitas Anak (KIA) ke sejumlah sekolah tingkat dasar yang ada di Kecamatan Jemaja dan Jemaja Timur (18/11). Jumlah KIA khusus Anambas kurang lebih ada 3500 KIA.

Kabid Pelayanan Pencatatan sipil Kabupaten Kepulauan Anambas Agus Riadi, mengatakan, KIA tersebut sama halnya dengan KTP (Kartu Tanda Penduduk) hanya saja berlaku pada anak usia dini.

“Dengan KIA, maka siswa-siswi yang ada di anambas terdaftar di disduk capil. Dengan KIA dapat mempercepat proses pembuatan akte kelahiran,” ungkapnya kepada wartawan kemarin.

Pendataan penduduk di tingkat usia dini akan terus dilakukan sehingga data penduduk dari usia dibawah umur sampai dewasa benar-benar valid sehingga mempermudah pendataan yang dilakukan oleh dinas pendudukan dan catatan sipil kabupaten anambas sekaligus menjadi program pemerintah.

Kegiatan tersebut dilakukan agar kesadara Orang tua terhadap pentingnya akte kelahiran terhadap anak sangat dibutuhkan disegala bidang. “Kita dari Disduk capil memfasilitasi kegiatan tersebut guna pendataan yang valid,” tukasnya.

Sebelumnya Dinas Kependudukan Kabupaten Kepulauan Anambas terus menggesa pembuatan Kartu Identitas Anak (KIA). Hingga saat ini Dinas terkait sudah mencetak sekitar enam ratus kartu dari tiga ribu keseluruhan jumlah yang bakal dicetak.

Kepala Bidang pelayanan dan pencatatan sipil Kabupaten Kepulauan Anambas Agus Riadi, mengaku optimis, target keseluruhan tiga ribu KIA ini akan rampung pada bulan November 2017 ini. “Semua sudah terdaftar, tinggal penanganan dari kita, mudah-mudahan akhir November mendatang Kia sudah selesai dan langsung dibagikan kepada pemilik identitas,” ungkapnya kepada wartawan kemarin.

Pendistribusian KIA ini pun, diakuinya bakal dilakukan setelah tiga ribu KIA telah selesai tercetak. Pembuatan KIA ini, diakuinya telah diatur dalam Permendagri nomor 2 tahun 2016. “Mekanisme pembuatan KIA pun dibagi yakni anak usia 0 hingga lima tahun yang tidak dilengkapi foto. Kemudian usia lima tahu ke atas hingga usia 17 tahun kurang satu hari yang KIA nya dilengkapi dengan foto,” ungkapnya lagi. (sya)

Ikon Wisata Natuna Terganjal Status Lahan

Views Senin, November 20, 2017
Natuna menjadi salah satu wilayah yang mendapat perhatian penuh dari pusat. Banyak program pembangunan pusat di daerah ini termasuk menjadikannya pengembangan wisata.
Namun, Pulau Senua, salah satu kawasan wisata yang paling populer di daerah ini ternyata masih bermasalah status lahannya hutan lindung.
Padahal, pulau inilah yang tadinya akan dijadikan ikon wisata Natuna. Turis pun sudah banyak yang berkunjung ke sana. Pemkab Natuna menargetkan akan membebaskan 16 titik lokasi untuk pembangunan objek wisata termasuk Pulau Senua. Namun, sebagian terganjal Perda Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) yang tidak sesuai dengan peruntukannya.
Salah satu contoh lokasi di Pulau Senoa yang diperuntukkan untuk pembangunan ikon wisata Natuna, belum bisa dibebaskan karena termasuk dalam pulau-pulau kecil yang dilindungi.
Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) Pembelian atau Pembebasan Lahan Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Natuna, Agustian mengatakan, Pemkab tidak akan melakukan pembayaran kalau masih ada masalah administrasi yang belum terselesaikan.
”Untuk lokasi yang berada di Pulau Senua, kita belum bisa melakukan pembayaran karena termasuk pulau kecil yang dilindungi,” terang Agustian kepada awak media, Senin (13/11).
Selain lokasi di Pulau Senua, masih ada sepuluh lokasi lagi belum dibebaskan dengan kendala yang sama. ”Dari 16 titik lokasi yang akan dibebaskan baru enam lokasi yang sudah selesai dibayar dengan besar anggaran Rp 4 miliar,” tambah Agustian.
16 titik lokasi pembebasan lahan tersebut diperuntukkan untuk kepentingan pertahanan, pariwisata, pendidikan, kantor camat, dan perhubungan. Pulau Senua terletak di ujung Tanjung Senubing, Bunguran Timur, Natuna. Pulau memiliki kisah sendiri. Kata Senua dalam bahasa setempat berarti satu tubuh berbadan dua.
Menurut cerita, pulau yang terkenal sebagai sarang burung layang-layang putih ini merupakan penjelmaan dari seorang perempuan yang sedang berbadan dua (hamil) bernama Mai Lamah.
Ceritanya, di sebuah daerah di Natuna hiduplah sepasang suami-istri miskin. Suami bernama Baitusen, sedangkan istrinya bernama Mai Lamah. Suatu ketika, mereka memutuskan merantau ke Pulau Bunguran untuk mengadu nasib.
Mereka memilih Pulau Bunguran karena daerah tersebut terkenal memiliki banyak kekayaan laut, terutama karang dan siput. Ketika pertama kali tinggal di Pulau Bunguran, Baitusen bekerja sebagai nelayan sebagaimana umumnya warga yang tinggal di pulau tersebut. Setiap hari, ia pergi ke laut mencari siput-lolak (kerang-kerangan yang kulitnya dapat dibuat perhiasan), kelekuk-kulai (siput mutiara), dan beragam jenis kerang-lokan.
Sedangkan istrinya, Mai Lamah, membantu suaminya membuka kulit kerang untuk dibuat perhiasan. Baitusen dan istrinya pun merasa senang dan betah tinggal di Pulau Bunguran, karena warga pulau tersebut menunjukkan sikap yang ramah dan penuh persaudaraan.
Kebetulan rumah mereka bersebelahan dengan rumah Mak Semah, seorang bidan kampung yang miskin, tetapi baik hati. Di Natuna, banyak lokasi wisata yang layak dikunjungi seperti Pantai Batu Kasah. Batu Sindu. Pantai Sisi. Alif Stone Park. Pulau Senua yang Melegenda. Selemot, Desa Setengar. Pantai Tanjung. Pantai Teluk Buton. Pantai Sahi dengan landmark pulau batu di tengahnya. Air Terjun Gunung Ranai. Masjid Agung Natuna. (hrd)
CopyRight:
News: tanjungpinangpos.id
Foto: Travelingyuk.com

Perhatian Jadwal Pemadaman PLN PINANG “SENIN” (20-11-2017)

Views Senin, November 20, 2017
TANJUNGPINANG — Sehubungan dengan adanya Pemeliharaan jaringan Distribusi, maka PT PLN (Persero) Wilayah Riau dan Kepulauan Riau Area Tanjungpinang memberikan informasi jadwal Pemadaman aliran listrik sementara pada :

Hari, Tanggal : Senin, 20 November 2017
Pukul : 09.00 – 13.00 WIB
Lokasi Padam : Rayon Kijang
Kawal. Desa Pengudang, Desa Berakit, Desa Teluk Bakau, Desa Malang Rapat dan sekitarnya.

Pelaksanaan sewaktu-waktu dapat berubah sesuai situasi dan kondisi. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan dalam penggunaan energi listrik selama pekerjaan perbaikan berlangsung. Atas Pengertiannya diucapkan terima kasih.
Tanjungpinang, 16 November 2017
PLH MANAGER
ASSMAN TRANSAKSI ENERGI

MASERY TIRANDA
(Sumber : PT PLN Wilayah Riau dan Kepulaun Riau dan sijorikepri.com)

Jajanan Potato Tanjungpinang Sanggup Raup Untung Jutaan Rupiah Per Hari

Views Senin, November 20, 2017
Tanjungpinang – Jika banyak yang bilang TCC Mall Tanjungpinang itu sepi, maka hal tersebut salah besar. Terbukti salah satu lapak makanan Ringan Potato sanggup meraup omset jutaan Rupiah per harinya.
“Kalau sepi ngapain kami bertahan di sini bang,” ucap Pemilik Lapak Potato, Lina, Minggu(19/11) sore.
Twist Potato yang terbuat dari kentang ini merupakan Jajanan ringan yang murah dan sederhana karena hanya 10 ribu per Porsinya.
“Saya belajar dari kawan di Malaysia,” sebutnya.
Kata Lina para pembeli twist Potato miliknya tidak hanya datang dari warga asli kota Tanjungpinang, mereka orang asing yang datang berlibur ke kota Tanjungpinang juga turut meramaikan jualanya.
“Tidak cuma warga kita saja bang, warga asing juga sering membeli jajanan kami, orang Malaysia, singapur,” katanya.
Lina dalam hal ini juga berharap agar Pemerintah membantu para penjual yang berada di Mall TCC, dengan selalu megadakan acara di Mall TCC, kata Lina acara-acara tersebut sebagai penarik para pengunjung untuk datang.
“Ya saya berharap Pemerintah setiap kali mengadakan acara di sini lah , ya acara semacam itu sebagai penarik pengunjung datang kesini,” tutupnya.
CopyRight:
News: batamtimes.co
Foto: imgrum.org/user/kulinertanjungpinang

7 Ribu Lansia Wajib Diperhatikan Pemkab Bintan

Views Senin, November 20, 2017
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bintan berkomitmen untuk memfokuskan kembali pelayanan kepada kaum lansia yang selama ini kurang maksimal. Oleh karena itu Dinas Sosial Bintan akan mengoptimalkan Pelayanan bagi lansia di luar panti. Hal ini disampaikan oleh Wakil Bupati Bintan Dalmasri Syam, kemarin.
Mantan Ketua DPRD Bintan ini juga menyerahkan secara simbolis bingkisan makanan penambah gizi dan vitamin untuk para lansia.
Dirinya berharap agar seluruh lansia yang ada di Bintan, mendapatkan kenyamanan dan kesejahteraan di hari tuanya.
“Kami terus berupaya agar orang-orang tua kita yang ada di Bintan bisa tenang di masa tuanya. Tidak lagi memikirkan mata pencaharian, tidak lagi berurusan dengan kebun, laut dan sebagainya, serta yang paling penting selalu sehat wal afiat,” harapnya.
Sementara itu, Kadis Sosial Bintan Naharuddin menjelaskan, bahwa tujuan kegiatan ini untuk memberikan manfaat nyata bagi lansia.
“Kegiatan ini diikuti oleh peserta sebanyak 60 orang lansia yang berasal dari Desa Malang Rapat.
Diketahui bahwa saat ini ada sekitar 7.000 orang Lansia yang ada di Kabupaten Bintan. Dalam mengimplementasikan UU Nomor 13 Tahun 1998 tentang Kesejahteraan Lanjut Usia, maka Pemkab Bintan memiliki kewajiban untuk memberikan perhatian optimal kepada lansia. (red/humas pemkab bintan).
CopyRight:
News: hariankepri.com
Foto: 

Perhatian-Jadwal Pemadaman bright PLN Batam mulai “SENIN INI” (20-11-2017)

Views Senin, November 20, 2017
Sehubungan dengan adanya Pemeliharaan Distribusi Gardu Yantek dan Upgrade Kehandalan Trafo (Flushing) pada Gardu Distribusi, dengan ini diinformasikan jadwal Pemeliharaan aliran listrik sementara secara terbatas, pada :
Hari, Tanggal : Senin, 20 November 2017
Pukul : 08.30 – 11.30 WIB
Lokasi Padam : PR Lucky Permai dan sekitarnya.
Hari, Tanggal : Senin, 20 November 2017
Pukul : 09.30 – 12.30 WIB
Lokasi Padam : PT Citra Sarana Sejati ™, PT Karya Sindo Samudera Biru Shipyard ™, PT Pertama Pasific Shipyard, Simpang Pandawangi, Taman Golf Residance Sukajadi 3, Sport Hall/Stadion dan sekitarnya.
Hari, Tanggal : Senin, 20 November 2017
Pukul : 11.30 – 14.30 WIB
Lokasi Padam : PR Permata Baloi dan sekitarnya.
Hari, Tanggal : Senin, 20 November 2017
Pukul : 14.00 – 17.00 WIB
Lokasi Padam : Pacific Marinecorp ™ dan Senteck ™. Taman Niaga,Greencourt IV/Sukajadi Sektor 6, Taman Golf Residance, Sukajadi Sektor 7 dan 8 dan sekitarnya.
Hari, Tanggal : Senin, 20 November 2017
Pukul : 14.30 – 17.30 WIB
Lokasi Padam : Ruko Wira Mustika dan sekitarnya.
Informasi pemadaman dapat diakses melalui www.plnbatam.com dan jika terjadi pemadaman diluar jadwal maka dipastikan hal tersebut adalah gangguan. Mohon dapat menghubungi Contact Center bright PLN Batam di nomor telepon 123 (dari telepon biasa), 0778-123 (dari telepon selular), dan twitter @bright_PLNBatam dan Facebook bright PLN Batam.
Kami juga menghimbau kepada pelanggan untuk menghemat pemakaian listrik, matikan perangkat elektronik saat tidak digunakan.
Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi, dan atas kerjasama pelanggan diucapkan terima kasih.
Batam, 19 November 2017
bright PLN BATAM
MELAYANI TANPA SUAP
BAYARLAH REKENING LISTRIK ANDA DI AWAL BULAN
COpyRight: http://sijorikepri.com
(Sumber Foto: bright PLN BATAM)

Kunjungan Wapres Untungkan Sektor Pariwisata Lingga

Views Senin, November 20, 2017
Lingga- Kunjungan Wakil Presiden Jusuf Kalla ke Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau, menguntungkan sektor pariwisata di daerah pesisir tersebut, kata Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kepri Buralimar.
        
"Kegiatan di Lingga yang dibuka Pak Jusuf Kalla berhubungan dengan kebudayaan, namun menarik perhatian wisatawan," ujarnya yang dihubungi dari Tanjungpinang, Minggu.
         
Wakil Presiden membuka Tamadun Melayu 2017 yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Lingga, Minggu. Acara tersebut, menurut Buralimar menguntungkan Lingga karena diliput oleh banyak wartawan.
        
Keindahan alam pesisir Lingga yang selama ini belum diketahui masyarakat nusantara semakin populer ketika dikunjungi Jusuf Kalla.
        
"Hari ini beraneka ragam berita terkait kunjungan Wakil Presiden. Tentunya objek wisata di Lingga juga semakin populer," ujarnya.
       
Ia mengatakan Pemerintah Kepri mendukung kegiatan Tamadun Melayu Lingga. Pada 2018 kegiatan yang sama tetap dilaksanakan, dan didukung Pemprov Kepri.
        
Hari ini, kata dia Dinas Pariwisata Kepri memfasilitasi 120 wisatawan asal Singapura dan Malaysia untuk menyaksikan acara Tamadun Melayu tersebut. Kegiatan tersebut dipuji oleh para turis karena unik dan menarik.
        
"Kami ingin memperbesar acara Tamadun Melayu, termasuk Festival Gunung Daik pada 2018," ucapnya.
        
Ia merasa optimistis sektor pariwisata di Lingga dapat berkembang pesat jika dikelola secara maksimal. Sektor pariwisata dapat menjadi sumber pendapatan yang baru di Lingga, Kepri maupun tingkat nasional.
        
"Lingga itu indah, banyak pulau dengan pasir putih dan laut yang bersih," katanya.(Antara)

Editor: Dedi
Pewarta : 
Editor: Kepulauan Riau 
COPYRIGHT © ANTARA 2017
Foto :duniaoutbound.com

Kundur - Negeri 1001 Nenas

Views Senin, November 20, 2017
Karimun-Kundur – Kepala Dinas Pangan dan Pertanian Kabupaten Karimun, Muhammad Affan mengatakan bahwa hasil panen buah nanas dari petani di Karimun jumlahnya mencapai ratusan Ton perbulannya.

Hal tersebut menjadi salah satu keyakinannya bahwa rencana ekspor buah nanas dan pisang ke Singapura dapat terealisasi di tahun 2018 mendatang.

“Setelah kita data ternyata hasil panen nanas cukup banyak, jumlahnya mencapai 224 Ton perbulan,” kata Muhammad Affan saat diwawancarai, Rabu (15/11/2017).

Affan menjelaskan, hasil panen nanas tersebut didapat dari lahan seluas 118 Hektare yang ditanam oleh para petani di Kundur. Sedangkan untuk pisang perbulan hasilnya mencapai 17 Ton dari lahan 18 Hektare.

“Tentunya buah nanas ini akan dapat kita ekspor ke luar apabila saling mendukung,” ucapnya.

Selama ini menurut Affan, pihaknya sulit untuk mengetahui jumlah pasti dari hasil panen buah para petani yang ada di Kabupaten Karimun, khususnya di Tanjungbatu, Kundur karena tidak ada petugas data yang valid. 

Editor: ian
CopyRight: 
News: Lendoot.com
Pic: wisatago.com

Walikota Tanjungpinang Hadiri Pelatihan Pemberdayaan Tenaga Kerja Mandiri Dan Wirausaha Baru

Views Minggu, November 19, 2017

Tanjungpinang – Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah menghadiri kegiatan Pelatihan pemberdayaan tenaga kerja mandiri dan penciptaan wirausaha baru, di Aula kantor Arsip dan Perpustakaan, kawasan Tepi Laut Kota Tanjungpinang, Kamis (09/11).

Kegiatan ini digelar oleh Kementrian Ketenagakerjaan dan bekerja sama degan Dinas Tenaga Kerja Koperasi dan Usaha Mikro Kota Tanjungpinang.

Pada kegiatan pelatihan ini, Lis menghimbau bagi para pelaku wirausahaan yang berjumlah 80 orang ini agar senantiasa mengikuti acara pelatihan ini dengan sepenuh hati.

“Saya berharapa agar dalam kegiatan ini diikuti dengan sepenuh hati dan dengan seksama” ujarnya

Menurutnya dengan program kegiatan yang dibiayai oleh Kementrian Ketenagakerjaan ini dapat memunculkan wirausahaan baru dan mengurangi kemiskinan.

“Berbagai macam program pelatihan dalam membentuk wirausahaan telah banyak dilakukan pemerintah, maka dengan adanya wirausahaan baru yg ktratif bukan hanya dapat membuka peluang usaha sendiri namun dapat membuka usaha untuk orang lain” jelasnya.

Lis juga mengakui pengangguran di Tanjungpinang tidak bisa hilangkan dengan mudah namun dengan upaya pelatihan ini dapat mewujudkan wirausahaan baru dan nantinya bisa mengurangi pengangguran dan kemiskinan.

“Peserta yang mengikuti pelatihan ini dapat meningkatkan pendapatan mendorong ketenagakerjaan dan dapat membrantas kemiskinan”, harapnya

Ia juga mengajak kepada para tenaga kerja mandiri dan wirausaha baru agar menghilangkan malas dalam berusaha.

“Dalam hal ini yang paling penting masyarakat yang kita rubah cara pandangnnya, rasa malas harus dihilangkan. Dan untuk kegiatan ini semoga terlaksana dengan baik”, harapnya lagi.

(red/ Tomi)
CopyRight: batamtimes.co

TDA (Komunitas Tangan Diatas) Gelar Pesta Wirausaha di Batam

Views Minggu, November 19, 2017

Kepri - Komunitas Tangan Di Atas (TDA) kembali mengelar Pesta Wirausaha daerah yang diselenggarakan di gedung Bank Indonesia (BI) Perwakilan Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) selama empat hari mulai Kamis (16/11) hingga Minggu (19/11).


"TDA merupakan komunitas wirausaha terbesar di Indonesia, sejak 2007 rutin menggelar hajatan bertajuk wirausaha ini," kata Direktur Pesta Wirausaha TDA 5.0, Ferdian, di Batam, Jumat.

Ia mengatakann awalnya acara tersebut diberi nama milad TDA, namun berubah menjadi Pesta Wirausaha pada 2010. Ferdian menjelaskan saat ini kepengurusan TDA sudah menginjak yang kelima dan tema besar yang diambil selama dua tahun ke depan adalah semangat #ScaleUpSpirit.

"#ScaleUpSpirit adalah penyatu identitas dan semangat di TDA yang menjadi semakin relevan mengingat kondisi perekonomian Indonesia yang sedang tak menentu," katanya.

Ferdian percaya rangkaian acara Pesta Wirausaha bisa menjadi ajang untuk menumbuhkan optimisme, meningkatkan kapasitas dan saling memfasilitasi para pengusaha agar bisa berkolaborasi serta slaing menguatkan.

"Saya mendorong temen-temen TDA di seluruh daerah untuk bisa mengadakan Pesta Wirausaha dan sekarang 'kick off'nya dimulai dari Batam," ujarnya. Ia juga mengatakan Batam menjadi satu diantara rangkaian Pesta Wirausaha akan menjadi semangatnya dan menyebar di 60 kabupaten kota di Indonesia.

TDA lanjut Ferdian saat ini juga ada di lima negara yaitu Indonesia, Singapura, Hongkong, Australi dan Mesir. Serta tersebar di 61 daerah di Indonesia yang melayani lebih dari enam ribu anggota terdaftar dan belasan ribu simpatisan.

TDA kata Ferdian bermitra dengan komunitas aksi cepat tanggap (ACT) untuk  pemberdayaan wakaf dari masyarakat dan kembali disalurkan kepada masyarakat.  Dana yang digelontorkan diberinama permodalan investasi. "Kita menyebutnya Permadani yang dikumpulkan dari teman-teman TDA," ujarnya.

Presiden TDA 5.0 Baidillah Barra mengatakan rangkaian kegiatan tersebut nantinya ditutup dengan Pesta Wirausaa Nasional pada akhir 2018 untuk meraih visi menjadi komunitas pengusaha terkemuka dan memiliki kontibusi positif bagi perdaban. "Saya berharap rangkaian kegiatan ini bisa membuat para pengusaha khususnya UMKM untuk tetap optimis, semngat dan pantang mundur," katanya. (Antara)

Editor: Rusdianto


Pewarta : Messa Haris
Editor: Kepulauan Riau 
COPYRIGHT © ANTARA 2017

Wali Kota Minta Sarjana Ciptakan Lapangan Pekerjaan

Views Minggu, November 19, 2017
Batam - Para sarjana diminta untuk menciptakan lapangan pekerjaan, bukan lagi mencari kerja atau bercita-cita menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS), kata Wali Kota Batam Muhammad Rudi dalam acara wisuda sarjana dan pascasarjana Universitas Batam (Uniba), Batam.

"Batam kini sedang membangun dan bersaing tidak hanya di dalam negeri tapi juga harus mampu bersaing dengan kota-kota yang ada di luar negeri," kata Rudi.

Ia mengatakan, menjadi sarjana merupakan cita-cita saat duduk di bangku SMA, namun yang disayangkannya apabila telah memdapatkan titel justru sibuk mencari pekerjaan. 

"Dengan gelar dan ilmu yang telah diraih kalian harus membangun negeri," katanya. 

Rudi juga mengajak alumni Uniba agar dapat menyumbangkan pemikiran dan gagasan ke Pemkot Batam demi mewujudkan Batam yang maju.

Rektor Uniba Novirman Jamarun mengatakan saat ini jumlah mahasiswa yang aktif sebanyak 2.933 orang. 

Dosen tetap 207 orang. Uniba memiliki empat fakultas dengan 14 studi, yaitu fakultas kedokteran, manajemen, hukum dan psikologi.

"Fakultas kedokteran merupakan satu-satunya di Provinsi Kepri. Farmasi merupakan prodi kedua," katanya.

Novirman mengatakan pada 2018 Uniba akan mengusulkan studi kedokteran gigi.  Sebagai rektor, ia berpesan agar selepas menyelesaikan studi di Uniba para sarjana dapat menjadi orang yang rendah hati, jujur, pantang menyerah dan bekerja keras.

Kopertis Wilayah X, Hanafi menyampaikan Uniba terus berkembang dan saat ini menjadi yang terbaik di Provinsi Kepri. Ia mengatakan pada 2020 bukan tidak mungkin Uniba masuk 100 universitas terbaik di Indonesia. 

Lulusan Uniba lanjutnya sudah banyak yang bekerja di luar negeri seperti Malaysia, Vietnam dan Korea. 

"Ini membuktikan Uniba sudah mampu bersaing dengan Universitas Nasional maupun Internasional," katanya. (Antara)

Editor: Rusdianto

Pewarta : Messa Haris
Editor: Kepulauan Riau 
COPYRIGHT © ANTARA 2017

" Selamat Datang di Media Online SatuPortal "