Partai pks Kepri masih belum memastikan siapa nama yg akan di usung utk ikut dlm kontestasi pilgub 2024nanti

Views Minggu, Mei 26, 2024

 Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW) PKS Kepri, Hanafi Ekra, menyatakan bahwa dalam Pilgub Kepri 2024, hanya Ansar Ahmad dan HM Rudi yang sedang dipertimbangkan oleh PKS Kepri untuk didukung.

"Hingga saat ini, PKS Kepri belum secara resmi menetapkan pilihan," ujar Hanafi Ekra, yang juga menjabat sebagai Ketua Fraksi PKS DPRD Provinsi Kepri. Dia menambahkan bahwa hingga saat ini, DPW PKS telah berkomunikasi dengan kedua figur tersebut.

"Namun, kami belum secara resmi memutuskan siapa yang akan diusung. Keputusan akhir nanti juga ditentukan oleh pusat, kami hanya menyediakan data-data kepada kedua calon (Ansar dan Rudi, red)," jelasnya.

Meskipun demikian, memiliki kemungkinan besar bahwa kedua figur tersebut akan diajukan oleh DPW PKS Kepri kepada DPP PKS. "Dikarenakan hanya ada dua calon, dan kami tidak dapat mengusulkan hanya satu calon kepada pusat," tambahnya.

Sementara itu, dalam mencari calon Wakil Gubernur Kepri, DPW PKS memprioritaskan kader PKS. Hingga saat ini, kader PKS yang menjadi calon Bacawagub Kepri.

Dalam dunia politik Kepulauan Riau, ada sosok kader PKS yang patut diacungi jempol, yaitu Sekretaris MPW PKS Kepri, yaitu Bu Suryani.

"Bu Suryani sungguh berpotensi. Di Pemilu 2024, suaranya untuk DPR RI mencapai 80 ribu," ungkapnya.

Ketika ditanya tentang peta koalisi PKS dalam Pilgub Kepri mendatang, Hanafi menjelaskan bahwa situasinya masih terbuka lebar. PKS siap menjalin kolaborasi dengan berbagai partai dalam Pilgub Kepri 2024.

Utk ke depannya kita dari Partai keadilan sejahtera(PKS) kepri   masih membuka  kesempatan utk calon lain yg ingin berkoalisi dan Kami tidak memiliki batasan untuk berkoalisi ujar nya.  

 Bisa jadi kami dengan PDIP, Golkar, atau partai lainnya," tambahnya.

Dalam Pileg DPRD Kepri pada Pemilu 2024, PKS berhasil meraih 6 kursi. Keberhasilan ini akan menjadikan PKS sebagai Wakil Ketua III di DPRD Kepri. Semakin menarik, bukan? (muhjo82)

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »